5 Rekomendasi Website Photo Stock Untuk Konten Website Anda
Pada artikel sebelumnya, kita sudah membahas tentang Apa Saja Yang Harus dipersiapkan Sebelum Membuat Sebuah Website? Kali ini kita akan membahas tentang website photo stock untuk website. Apa itu photo stock? Secara garis besar adalah website yang terdapat banyak kumpulan foto dan dapat digunakan untuk kebutuhan konten web dan lainnya tanpa harus khawatir terkena copywrite.
Dalam sebuah website, konten foto sudah pasti diperlukan. Karena tak mungkin website isinya tulisan semua kan? Sudah pasti akan terlihat sangat membosankan dan membuat orang tak betah ketika mengunjungi situs web kita.
Gambar atau foto diperlukan selain untuk memperjelas sebuah tujuan dalam website, juga tentu saja untuk mempercantik tampilan website yang kita kelola. Namun terkadang, dengan adanya keterbatasan, cenderung sulit untuk membuat sebuah gambar dengan kualitas baik seorang diri. Maka, adanya website photo stock memberi pilihan bagi pengelola website untuk menggunakan gambar atau foto dengan kualitas terbaik secara gratis maupun berbayar.
Nah, websitenya apa saja yah? Berikut 5 rekomendasi Website Photo Stock untuk keperluan Anda :
Daftar Isi
1. Stockunlimited
Stockunlimited menyediakan berbagai kebutuhan foto dan gambar dalam beberapa kategori. Selain itu, Anda juga bisa memilih tipe foto atau gambar yang hendak dicari. File bisa berbentuk vektor atau gambar biasa. Disini bahkan Anda bisa menemukan template website, icon gambar hingga audio secara gratis. Bila kurang puas dengan layanan yang free, Anda bisa meng upgradenya ke versi berbayar dengan layanan yang lebih banyak.
2. Negative Space
Negative Space memberikan pilihan dari berbagai jenis foto dengan kualitas tinggi dan lisensi CC0 (Creative Commons CC0) bebas hak cipta yang membuat siapa saja dapat dengan mudah mengunduh foto termasuk menggunakannya untuk keperluan pribadi maupun komersial.
Disini, Anda bisa mencari foto dari berbagai kategori yang telah disediakan oleh Negative Space. Caranya cukup mudah, tinggal klik saja pada gambar yang ingin di-download, kemudian klik “Download Free Stock Photo”, secara otomatis gambar akan tersimpan di perangkat Anda.
3. New Old Stock
Berbeda dengan yang sebelumnya, New Old Stock memberikan Anda pilihan untuk mencari foto lama atau foto-foto bersejarah. Di sini terdapat berbagai foto dengan tema hitam-putih yang dikumpulkan dari Flickr Commons.
Namun, untuk foto yang di dapat dari sini hanya berlaku digunakan untuk keperluan personal seperti kebutuhan artikel, blog, dan sebagainya. Intinya tidak bisa digunakan untuk komersial.
4. Unsplash
Serupa dengan Negative Space, Anda bisa dengan mudah mendapatkan foto yang memiliki kualitas tinggi dengan lisensi CC0. Tersedia berbagai jenis foto menarik langsung dari ribuan fotografer yang mengunggah karyanya disana sehingga Anda tak perlu bingung dalam memilih.
Unsplash tak hanya dapat diakses melalui browser namun bisa juga melalui aplikasi untuk iOS dan Mac OS, Apple TV, serta extensions di Chrome.
5. LibreShot
Situs photo stock yang satu ini merupakan milik Martin Vorel, CEO Consultant sekaligus fotografer. Sama seperti yang lain, LibreShot menawarkan berbagai foto dengan kualitas yang baik dan dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan personal maupun komersial, karena seluruh foto di situs ini memiliki lisensi CC0.
Di tulis oleh: Blog Writer