Tips Menentukan Web Hosting Terbaik
Klien atau pelanggan tentu mengharapkan berbagai fitur unggulan dalam webistenya seperti keamanan, performa website yang maksimal serta pilihan-pilihan konfigurasi atau fitur. Untuk itu, harus memberikan informasi atau memberikan pemahaman mengenai informasi dasar dari pemilihan web hosting ini. Yuk, simak tipsnya.
Ketersediaan Fitur Pengelolaan CMS
Berilah pemahaman akan layanan atau fitur yang satu ini. Fitur hosting biasanya juga sudah termasuk dengan layanan CMS.CMS merupakan kepanjangan dari Content Management System. CMS ini merupakan sebuah fitur halaman admin dimana kita bisa langsung edit atau menambah, mengubah hingga menghapus konten pada website sesuai dengan keinginan kita. CMS merupakan sebuah fitur yang sangat penting dimiliki oleh klien, agency atau developer dalam mengelola sebuah website.
Layanan Siap Sedia 24 Jam
Layanan customer service 24 jam merupakan aset penting untuk menentukan provider mana yang ingin digunakan. Dengan adanya layanan customer service non stop ini, justru memudahkan terjadi sistem yang error atau terjadi hal-hal yang tidak digunakan saat bepergian. Hal ini juga berlaku bagi yang masih awam dalam operasional penggunaan website, kalian dapat meminta panduan atau bantuan jika belum terlalu familiar dengan sistem-sistem yang ada.
Di tulis oleh: Nanda Anubis