Hostnic Promo

Cara install PHP di CentOS 8

Belajar PHP: Memahami Prosedur dan Fungsi

 

Setelah kita menginstall Apache langkah selanjutnya adalah install agar aplikasi dapat dijalankan.

Cara install Apache Web Server di CentOS 8

Berikut instalasi nya :

Pertama, install php menggunakan perintah berikut :

dnf install php -y

atau jika ingin memperluas fungsi PHP kalian dapat menggunakan perintah seperti ini :

dnf install php php-common php-pecl-apcu php-cli php-pear php-pdo php-mysqlnd php-pgsql php-gd php-mbstring php-xml

Tunggu prosesnya hingga selesai, setelah berhasil anda dapat mengeceknya menggunakan perintah ini :

php -v

 

Untuk menguji di browser kita harus buat file di /var/www/html/disini terlebih dahulu menggunakan vi, disini saya membuat file bernama “coba.php” :

vi /var/www/html/coba.php

kemudian tekan “i” untuk memasukkan teks berikut

<?php

phpinfo();

?>

jika sudah untuk menyimpannya tekan “Esc” lalu ketik :wq lalu ENTER

Kedua, restart server Apache menggunakan perintah berikut :

systemctl restart httpd

Sekarang buka browser kemudian ketik http://ip-server/coba.php tampilannya akan seperti gambar dibawah ini :

 

Cukup sampai disini untuk instalasi PHP, untuk selanjutnya kita akan menginstall MariaDB atau Mysql untuk databasenya.

Cara install MariaDB (Mysql) di CentOS 8

Hostnic Promo

Di tulis oleh: